Sidik Prasetiyo (A1311055) - Politeknik Tanah Laut
Tugas ini untuk memenuhi Laporan Praktikum Administrasi Keamanan Jaringan dari dosen pengampu Hendrik Setyo Utomo,ST.
Kriptografi symmetric key (kunci simetris), sebuah pesan dapat
terenkripsi dan terdekripsi menggunakan kunci yang sama. Baik pengirim
maupun penerima message harus memiliki kunci yang sama supaya proses
tersebut berjalan dengan sukses. Pengirim menggunakan kunci rahasia
untuk mengenkripsi pesan, sedangkan penerima menggunakan kunci yang sama
untuk mendekripsi pesan. Sekali pesan telah terenkripsi, message
tersebut dapat dikirimkan melalui jaringan tanpa dipahami oleh penyadap.
![[sim.bmp]](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEh-BDmzvtE3NsLsRAC7EvcUKne-3tb4-c-j3b8vz_-U7ZOpc456481Ax5BV77pBGBKi2n8mv8glOrcNJBDcO_40m0fI9S6pAec_lZnvRQ1g3O4Gd4371XFj2bVuB_p6sppQGu2XEXzLoKw/s1600/sim.bmp)
Kriptografi symmetric key terbagi menjadi dua yaitu block cipher dan stream cipher
Algoritma-algoritma sandi symmetric key/kunci-simetris: DES (Data Encryption Standard), blowfish, twofish, MARS, IDEA, 3DES , AES – Advanced Encryption Standard, dan lain-lain. Namun pada kali ini penulis akan menerangkan tentang "Blowfish".
Algoritma-algoritma sandi symmetric key/kunci-simetris: DES (Data Encryption Standard), blowfish, twofish, MARS, IDEA, 3DES , AES – Advanced Encryption Standard, dan lain-lain. Namun pada kali ini penulis akan menerangkan tentang "Blowfish".
Blowfish merupakan metoda enkripsi yang mirip dengan DES (DES-like cipher) dan diciptakan oleh Bruce Schneier yang ditujukan untuk mikroposesor besar (32 bit ke atas dengan cache data yang besar). Blowfish dikembangkan untuk memenuhi kriteria disain sebagai berikut:
-
Cepat, pada implementasi yang optimal Blowfish dapat mencapai kecepatan 26 clock cycle per byte.
-
Kompak, Blowfish dapat berjalan pada memori kurang dari 5 KB.
-
Sederhana, Blowfish hanya menggunakan operasi yang simpel: penambahan (addition), XOR, dan penelusuran tabel (table lookup) pada operand 32 bit. Desainnya mudah untuk dianalisa yang membuatnya resisten terhadap kesalahan implementasi.
-
Keamanan yang variabel, panjang kunci Blowfish dapat bervariasi dan dapat mencapai 448 bit (56 byte).
Blowfish dioptimasikan untuk aplikasi dimana kunci tidak sering
berubah, seperti jalur komunikasi atau enkripsi file otomatis. Blowfish
jauh lebih cepat dari DES bila diimplementasikan pada 32 bit
mikroprosesor dengan cache data yang besar, seperti Pentium dan Power
PC, Blowfish tidak cocok untuk aplikasi seperti packet switching, dengan perubahan kunci yang sering, atau sebagai fungsi hash satu arah. Kebutuhan memorinya yang besar tidak memungkinkan untuk aplikasi kartu pintar (smart card).
Deskripsi dari Blowfish
Blowfish merupakan blok cipher 64-bit dengan panjang kunci variabel. Algoritma ini terdiri dari dua bagian: key expansion dan enkripsi data. Key expansion merubah kunci yang dapat mencapai 448 bit menjadi beberapa array subkunci (subkey) dengan total 4168 byte.
Enkripsi data terdiri dari iterasi fungsi sederhana sebanyak 16 kali. Setiap putaran terdiri dari permutasi kunci-dependent dan substitusi kunci- dan data-dependent. Semua operasi adalah penambahan dan XOR pada variable 32-bit. Tambahan operasi lainnya hanyalah empat penelusuran tabel (table lookup) array berindeks untuk setiap putaran.
Keamanan dari Blowfish
Tidak ada kelemahan yang berarti dari algoritma Blowfish yang dapat ditemukan sampai saat ini, kecuali adanya weak key, dimana dua entri dari S-box mempunyai nilai yang sama. Tidak ada cara untuk mencek weak key sebelum melakukan key expansion.
Bila dikuatirkan hal ini dapat mengurangi keamanannya maka dapat dibuat
rutin untuk mengecek entri S-box, walaupun hal ini tidak perlu.
Sampai saat ini tidak ada cryptanalysis yang berhasil tehadap Blowfish, untuk amannya jangan menggunakan Blowfish dengan kurang dari 16 putaran (round).
Berikut ini akan penulis jelaskan bagaimana mengenkripsi file menggunakan aplikasi Blowfish :
1. Anda bisa mendownload aplikasinya di sini
2. Bila mendownloadnya sudah selesai, kemudian install.
3. Klik shortcut blowsfish untuk mulai.
4. Pilih file yang ingin di enkripsi, klik tanda gembok kunci yang paling pojok kiri.

5.Isi password sesuai yang kita inginkan.
6. File yang sukses kita enkripsi tidak akan bisa dibuka tanpa Blowfish dan dibelakang ekstansi file akan ada tambahan (.bfa).
7. Selesai mengenkripsi file menggunakan Blowfish